RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PELAYANAN ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN BERBASIS WEB STUDI KASUS KANTOR DESA KESIK

Muhammad Multazam

Abstract


Abstrak - Desa Kesik merupakan salah satu bagian dari wilayah kecamatan Masbagik Kabupaten Lombok Timur. Pelayanan kepada masyarakat di kantor Desa Kesik masih menggunakan cara konvensional dimana petugas harus mencatat data permohonan surat ke dalam buku besar kemudian memasukkan data tersebut ke dalam Microsoft Word yang berakibat format surat berubah-ubah serta rawan terhadap keakuratan pencatatan data surat yang telah dibuat. Untuk mengurus pelayanan surat warga harus datang langsung ke kantor Desa Kesik. Berdasarkan permasalahan tersebut dapat digambarkan bahwa dengan adanya sistem informasi yang baik dalam suatu desa tentu akan menghasilkan tata kelola desa yang baik dan jika dikaitkan dengan kondisi riil sekarang di Kantor Desa Kesik maka pada penelitian ini dibangun sistem informasi pelayanan administrasi kependudukan desa kesik berbasis web. Penelitian ini bertujuan untuk memudahkan proses pelayanan surat seperti surat keterangan lahir, surat keterangan meninggal dunia, surat keterangan pindah penduduk, surat keterangan domisili, surat keterangan nikah, surat keterangan belum menikah, surat keterangan tidak mampu, surat pengantar SKCK, surat pengantar KTP dan surat pengantar KK kepada masyarakat karena masyarakat bisa mengakses pengajuan permohonan surat kapan saja dan dimana saja. Sistem informasi pelayanan administrasi kependudukan ini dirancang dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MySQL. Pemodelan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu UML (Unified Modeling Language) untuk analisis sistem informasi pelayanan administrasi kependudukan dan metode penelitian dilakukan menggunakan tahapan-tahapan pada metode Waterfall. Dengan dibangunnya Website Sistem Informasi Pelayanan Administrasi Kependudukan ini diharapkan dapat memudahkan warga desa dan petugas desa dalam pengelolaan pelayanan surat.

 

Abstract - Kesik Village is a district of Masbagik, East Lombok. Administration Services to the community at the Kesik Village office still use conventional methods where officers must record the letter request data in the ledger and then enter the data into Microsoft Word which results in a changeable letter format and is prone to the accuracy of recording the letter data that has been made. To take care of the letter service residents must come directly to the Kesik Village office. Based on these problems, it can be illustrated that a good information system in a village will certainly produce good village governance and if it is associated with the current real conditions in the Kesik Village Office, this research will build a population-based information system for population administration services in the village of Kesik. This study aims to facilitate the process of letter services such as birth certificate, death certificate, certificate of resettlement, domicile certificate, marriage certificate, certificate of marriage is not able, affidavits, police sertificate cover letters, identity card cover letters and letters introduction of family card to the community because the community can access the application for a letter anytime and anywhere. This population administration service information system is designed using the PHP programming language and MySQL database. The modeling used in this study is UML (Unified Modeling Language) for the analysis of population administration service information systems and the research method is carried out using the steps in the Waterfall method. With the construction of the Population Administration Service Information System Website, it is expected to facilitate villagers and village officials in managing mail services

 

Kata kunci Sistem Informasi, Pelayanan Penduduk, Kantor Desa, Kesik, Surat, UML..


References


Lestari Mita Agnitia, Tabrani Muhamad dan Surtika Ayumida. 2018. Sistem Informasi Pengolahan Data Administrasi Kependudukan Pada Kantor Desa Pucung Karawang. Jurnal Interkom Vol. 13 No. 3 – Oktober 2018: 3.

Faulina Sri Tita. 2016. Sistem Informasi Penjadwalan Petugas Sholat 5 Waktu dan Jum’at Pada Masjid Jami’ Hujjatul Islam Berbasis Web Mobile. JUSIM, 53 – 62.

Tim Ems. 2016. PHP 5 dari Nol. Jakarta : Elex Media Komputindo

Paryanto, Sutariyani, Susilowati Desi. 2017. Sistem Informasi Administrasi Kependudukan Berbasis Web Desa Sawahan. IJSE-Volume 3 No 2

Kurniawan Dodik. 2017. Rancang Bangun Sistem Informasi Pelayanan Administrasi Penduduk Pada Kantor Desa Kasreman Kecamatan Kandangan Kabupaten Kediri. Artikel Skripsi.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Muhammad Multazam



Jurnal Teknologi, Rekaysa Sistem dan Komputer (JTReskom)

Program Studi Rekayasa Sistem Komputer, STMIK Mataram
Jalan Kampus STMIK-ASM Mataram Kekalik Jaya Kota Mataram, Prov NTB 83126
Telp. 0370-628418, HP: 087865653501 Site:  https://ojs.stmikmataram.ac.id/index.php/jtreskom

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.