Evaluasi Kinerja Variansi Frekuensi Lowpass, Bandpass, Highpass dan Bandstop Tapis Chebyshev pada Citra Digital Berderau

Lalu Delsi Samsumar

Abstract

Derau citra digital merupakan permasalahan utama yang sering dihadapi dalam pemrosesan citra karena keberadaan derau pada sebuah file citra dapat menyebabkan kualitas citra terganggu. Oleh karena itu, perlu dilakukan penekanan derau untuk meningkatkan kualitas citra dengan menggunakan tapis Chebyshev. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk merestorasi citra dengan menggunakan tapis chebyshev pada empat bidang pelewatan frekuensi (low pass, bandpass, highpass, dan bandstop).

Hasil penelitian menunjukkan bahwa citra yang diuji pada masing-masing frekuensi menunjukkan perbedaan nilai evaluasi kinerja yang signifikan, dimana citra terbaik untuk penapisan frekuensi cut-off lowpass dihasilkan pada frekuensi 50 Hz melalui derau Gaussian dengan nilai rasio RMSE sebesar 0.4669, citra terbaik untuk penapisan frekuensi cut-off bandpass dihasilkan pada frekuensi 1000|1500 Hz melalui derau Gaussian dengan nilai rasio RMSE sebesar 0.0292, citra terbaik untuk penapisan frekuensi cut-off highpass dihasilkan pada frekuensi 1000 Hz melalui derau Gaussian dengan nilai rasio RMSE sebesar 0.0293, dan citra terbaik untuk penapisan frekuensi cut-off bandstop dihasilkan pada frekuensi 50|100 Hz melalui derau Gaussian dengan nilai rasio RMSE sebesar 0.4231.

Full Text:

PDF

References

Asep Najmurrokhman. 2009. Filter Butterworth dan Chebyshev. Universitas Jendral Ahmad Yani

Gaikwad, K. dan Chavan, M. 2016. Design and Implementation Digial Chebyshev Type II Filter Using XSG for Noise Reduction ECG Signal, International Journal of Engineering Research and Application, SSN : 2248-9622, Vol. 6, Issue 6, ( Part -5).

McAndrew, A. 2004. An Introduction to Digital Image Processing with Matlab. Victoria University of Technology.

Nhielma. 2008. “Teori Dasar Pengolahan Citra”. https://nhielma.wordpress.com/2008/11/25/teori-dasar-pengolahan-citra.

(Diakses pada tanggal 09 Oktober 2017).

Tian D, A. Knyazev, H. Mansour, dan A. Vetro. 2014. Chebyshev and Conjugate Gradient Filters for Graphs Image Denoising, Mitsubishi Electric Research Laboratories.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.