RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PRAKTEK KERJA LAPANGAN PADA STMIK MATARAM

zaeniah -

Abstract

 

Kegiatan Praktek Kerja Lapangan adalah salah satu kegiatan yang diwajibkan pada STMIK Mataram. Praktek kerja lapangan bisa diikuti oleh seluruh mahasiswa dengan beberapa syarat yang telah ditentukan seperti mengumpulkan data mahasiswa, tempat PKL, dan Kartu Hasil Studi mahasiswa. Saat ini, pengolahan data mahasiswa yang mengajukan PKL masih diolah menggunakan microsoft excel sehingga masih terdapat beberapa kekurangan mulai dari proses input data  tempat PKL, kesulitan dalam proses pencarian data mahasiswa, adanya data mahasiswa yang double, perekapan data mahasiswa memerlukan waktu yang lama dan informasi yang dihasilkan kurang akurat. Oleh karena itu, dibuatlah sebuah sistem informasi praktek kerja lapangan yang dapat dijadikan sebagai solusi dari masalah yang ada. Sistem informasi ini dikembangkan menggunakan metode waterfall. Dengan adanya sistem ini diharapkan dapat membantu koordinator PKL dalam mengolah data pengajuan praktek kerja lapangaan serta mendapatkan informasi yang cepat dan akurat.Sistem Informasi ini di buat menggunakan bahasa pemrograman visual basic.net dengan database MySQL.

 

Kata kunci:  Praktek Kerja lapangan, Waterfall, Sistem Informasi

Full Text:

PDF

References

Astuti Dwi Puspita. 2013. sistem informasi penjualan obat pada apotik jati farma arjosari, Indonesian Jurnal on Computer Science, 143 : 142-147.

Jogiyanto. 2003. Sistem Teknologhi informasi. Yogyakarta : Andi.

Kanneth C. Laudon, Jane P. Laudon alih bahasa Erwin Philippus. 2005.Sistem infromasi manajemen. Yogyakarta : Andi.

Ladjamudin, bin Albahra. 2005. Analisis dan Design Sistem Informasi. Yogyakarta.

Priyanti Dwi, Iriani Siska. 2013. Sistem informasi data penduduk pada desa bogoharjo kecamatan ngadirojo kabupaten pacitan. Indonesian Jurnal on Computer Science, 56 : 55-61.

Safitri, S.T. dan Supriyadi, Didi. (2010). Rancang Bangun Sistem Informasi Praktek Kerja Lapangan Berbasis Web menggunakan metode waterfall.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.